Jumat, 29 Oktober 2010

Smansa Mempawah Juara EGP 2010 Kalbar

SMANSA Mempawah tampil dalam acara berkelas untuk pelajar dengan tajuk Ekspresi Gaya Pelajar VIII Kalimantan Barat, 24 Oktober 2010 mulai pukul 14.00 di GOR Pangsuma. Terlihat Sporter SMANSA memadati GOR Pangsuma untuk melihat ajang bergengsi tingkat sekolah yang rutin diselenggarakan setiap tahunnya ini. Acara ini merupakan wadah apresiasi dan kreatifitas pelajar Kalbar untuk meningkatkan persatuan dan persahabatan pelajar Kalbar.
Untuk lomba cabang EGP kolaborasi, Smansa menampilkan atraksi ekstra kurikuler dengan format kolaborasi dan atraksi band, pom-pom, dance, pramuka, paskibra, dan marching band. atraksi dengan waktu 25 menit.

Sejak digulirkannya EGP, ajang kreasi seni pelajar SMP dan SMA ini berhasil melahirkan jawara dari berbagai sekolah. Ada pun sekolah yang berhasil menjadi juara pertama EGP, 2003 – 2008, untuk kategori SMP (2004) adalah SMP Bhayangkari Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya; kemudian berurutan SMP Bhayangkari Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya (2005); MTs Negeri 2 Pontianak (2006); SMP Negeri 6 Pontianak (2007); serta SMP Bhayangkari Kabupaten Kubu Raya (2008). Di kategori SLTA, pada 2003 SMA Bhayangkari menjadi jawara. Kemudian secara berurutan SMA Gembala Baik Pontianak (2004), SMA Gembala Baik Pontianak (2005), SMA Negeri 9 Pontianak (2006), SMA Bhayangkari Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya (2007), serta SMA Negeri 7 Pontianak (2008). Serta Juara Tahun 2009 SMA N 7 Pontianak.

Selain memperebutkan juara 1,2,3, harapan 1,2, dan 3 kategori SLTP/SLTA serta favorit, EGP juga memperebutkan penghargaan untuk penampilan terbaik, sebagai berikut Yel-yel Terbaik, Band Terbaik, Dancer Terbaik, Cheersleader Terbaik, Tari Tradisional Terbaik, Pembaca Puisi Terbaik, Breakdance Terbaik, Marchingband Terbaik, Pom-Pom Boy Terbaik, Parodi/Theater Terbaik, Aksi Olahraga Terbaik, Paskibra Terbaik, Pramuka Terbaik, PMR Terbaik, serta Suporter Terbaik.Untuk menentukan siapa yang berhak menyandang sebagai juara dan memperoleh gelar terbaik, dewan juri memberi penilaian berdasarkan pada kreatifitas, ekspresi, kekompakan, kerapian/tertib, penguasaan perbidang, dan penampilan serta durasi waktu.

Dan Pada EGP 2010 ini SMANSA berhasil menjadi juara umum serta Juara POM-POM BOY terbaik dengan mendapatkan hadiah uang dan Piala Bergilir untuk Juara Umum dan Piala POM-POM BOY.

Untuk itu http://smansa-mempawah.blogspot.com tak lupa mengucapkan selamat untuk semua warga Smansa. Terutama Untuk Pak Hamzah, S.Pd. M.Si. sebagai Kepala Sekolah, Bp. Sujoko Ketua Komite serta pembinanya Ibu Eka Kurniawati, S.Pd. Ibu Agustina, Ibu Herlina, serta Ibu Endah Panca Utami, dimana yang disebut terakhir tidak bisa turut serta dalam penampilan di GOR Pangsuma karena sedang cuti.

Sekali Selamat dan Sukses Buat SMANSA Mempawah atas penampilan terbaiknya.

Foto Dulu Ah... sebelom tampil

Penampilam Pom-Pom Boy


Kayak Orang2 an Sawah ya...

Mahluk dari mana Ya...

Foto Bareng Dulu








0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com